|
Buah Sirsak |
Sirsak merupakan
tanaman buah-buahan asal Amerika tropik yang pertama kali diintroduksi ke dunia
lama segera setelah Kolumbus menemukan dunia baru Benua Amerika. Tanaman
buah-buahan ini mula-mula dibawa ke Filipina dan kemudian dari sana menyebar ke
berbagai belahan dunia lainnya, termasuk ke Indonesia. Tanaman yang dikenal
dengan nama ilmiah Annona muricata L. ini (periksa nama ilmiah, sinomim,
dan klasifikasi di GBIF Data
Portal, ITIS,
dan The Plant List),
mempunyai nama umum sirsak (Indonesia), nangka landa (Jawa, Bali), dan soursop
(Inggris). Di Indonesia, tanaman ini tumbuh terutama sebagai tanaman pekarangan
atau tumbuh meliar di pinggir jalan atau tempat-tempat terbuka lainnya.
Sirsak merupakan perdu atau pohon kecil, tinggi 3-10 m, bercabang mulai dari
pangkal. Daun tunggal, bentuk lonjong sampai bundar telur sungsang, 8-16 cm x
3-7 cm, uung lancip pendek, panjang tangkai 3-7 mm. Perbungaan pada ketiak daun
atau pada ranting dan cabang, 1-2 kuntum, bertangkai pendek. Kuntum bunga
kuning kehijauan, panjang tangkai 2,5 cm, daun kelopak 3 helai, berbetuk
segitiga, tidak rontok, panjang sekitar 4 mm. Daun mahkota 6 helai dalam dua
baris, tiga daun kelopak terluar berbentuk bundar telur melebar, 3-5 cm x 2-4
cm, daun daun kelopak bagian dalam mempunyai pangkal bertaji pendek, 2-4 cm x
1,5-3,5 cm. Benang sari banyak, tersusun dalam barisan, menempel pada torus
terangkat, panjang 4-5 mm, tangkai sari berambut lebat. Bakal buah banyak,
mula-mula berambut lebat, kemudian gundul. Buah semu, bentuk bulat melebar atau
mendekati jorong, 10-20 cm x 15-35 cm, hijau tua, tertutup duri-duri lunak
panjang 6 mm, daging buah putih mengandung banyak sari buah. Biji banyak,
bentuk bulat telur sungsang ukuran 2 cm x 1 cm, warna coklat kehitaman
mengkilap.
|
Pohon Sirsak |
|
Bunga dan Bakal buah Sirsak |
|
Daun Sirsak |
Buah sirsak lazim dimakan segar setelah masak atau dibuat jus atau diolah
menjadi selai atau dodol. Buah beserta biji mudanya digunakan sebagai bahan
sayuran di Filipina
|
Buah Sirsak Belum Tua |
|
Buah Sirsak yang Sudah Tua |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Bila Anda para pembaca ada yang mengenal nama bahasa daerah tanaman yang dimuat dalam blog ini, kami akan sangat berterima kasih bila Anda berkenan menyampaikan kepada kami.